Pelayanan Rumah Sakit Penawar Medika Kabupaten Tulang Bawang Terkesan Mengecewakan Pasien.

Tulang Bawang.–
Tubamesuji.com.– Pelayanan Rumah Sakit penawar medika kabupaten Tulang Bawang disinyalir dikeluhkan pasien bernama Sri Haryanti, pasien tersebut mengeluhkan sakit di dinding perut akibat infeksi usai menjalani operasi melahirkan di rumah sakit Penawar Medika simpang penawar. Akibatnya, dinding perut infeksi dan mengeluarkan nanah dan darah kotor
Suami pasien, (M.sultoni ) menuturkan jika kejadian itu bermula ketika istrinya melahirkan melalui proses sesar pada tanggal 15 September. “Usai melahirkan, isteri saya dirawat inap selama tiga hari, isteri saya sudah di perboleh kan pulang.sampai di rumah isteri saya terkena gejala demam tinggi 1 (satu) hari satu malam kemudian kami kontrol ke -3 (tiga) harinya, setelah di cek luka nya infeksi mengeluar kan nanah dan darah kotor sekitar 2 (dua) gelas. kemudian, kami kembali pulang tak selang sehari kumat lagi, langsung di antarkan lagi ke rumah sakit Penawar Medika. lalu besok nya isteri saya langsung di rujuk ke RSUD umum Menggala.” terang nya.
Setelah pasien di rujuk di rumah sakit umum Menggala dan di lakukan operasi, menurut keterangan dari dokter Dr.zaki ada penyumbatan usus halus, yang kini pasien berbaring di ruang ICU RSUD Tulang Bawamg.
Disisi lain awak media berupaya komfirmasi kebenaran nya mencoba meminta klarifikasi namun mendapatkan tanggapan yang sangat buruk oleh salah satu dokter di RS Penawar Medika.
“ Pak, jadi beritanya masih mau di tayangkan jadi bapak mau kita ketemu di jalur hukum” ancamnya.
Seorang dokter seharus lebih bijak menanggapi keluhan pasien sungguh sangat di sayangkan seorang dokter berprilaku demikian.
( Arahman).
DPC PPWI kab.Tulang Bawang.